Asma

Penyakit sulit bernafas .Saluran napas utama I bronkus ) pada paru paru bereaksi terhadap alergen zat zat yang menimbulkan alergi seperti asap, udara dingin , kelelahan jasmani, stress, debu sari bunga, makanan, obat obatan ,bau bauan yang merangsang.




Bronkus mengerut dan lapisan cabang tenggorokan membengkak sehingga lendir melimpah keluar dalam saluran ini.



Gejala dapat berawal dari pilek, bersin ,batuk berulang ulang kemudian meningkat menjadi kesulitan bernapas. Gejala ini bisa berlangsung dari beberapa menit sampai beberapa hari.



Penanganan pertama



Penderita diusahakan menghirup uap air panas atau uap air dari termos karena akan sangat membatnu melonggarkan saluran pernapasan.pertolongan lanjutan dengan memberikan ramuan tanaman obat anti pembengkakan, peluruh darah, penambah daya tahan tubuh, menghangatkan tubuh, serta anti asma.



Resep I


Bahan : Bunga Knop ( gomphrena globosa  )

Cara pemakaian 1 :

a Seduh bunga kering 10 kuntum dengan 100 cc air panas.

b Minum ramuan 3 kali sehari satu jam sebelum makan

c Konsumsi ramuan secara rutin sampai sembuh.



Cara pemakaian 2:

a Rebus bunga knop 10 -15 kuntum dengan 3 gelas air dalam kuali tanah dengan api sedang.

b Biarkan mendidih sampai air tinggal setengah bagian

c Minum ramuan 3 kali sehari satu jam sebelum makan

d Konsumsi ramuan secara rutin sampai sembuh.



Bunga knop bersifat anti batuk dan antiasmatik.Yang digunakan bagian bunga ,baik segar maupun kering. Efek samping dari pemakaian bunga knop yang terlalu banyak biasanya memiliki gejala rasa kering di tenggorokan. Tapi kalau penggunaannya dihentikan atau dikurangi rasa kering akan hilang dengan sendirinya.



Resep II


Bahan : Patikan kebo ( Euphorbia hirta )

Cara pemakaian :

a Rebus satu genggam ( 20 – 25g ) patikan kebo kering dengan 3 gelas air dalam kuali tanah sampai mendidih.

b Biarkan air tinggal setengah bagian.

c Saring ramuan

d Minum ramuan 3 kali masing masing ½ gelas satu jam sebelum makan.

e Lakukan mengkonsumsi ramuan secara rutin sampai sembuh



Patikan kebo bersifat anti radang dan anti alergi sehingga setelah mengkonsumsi obat ini, peradangan di saluran pernapasan berkurang dan daya tahan tubuh terhadap alergen atau alergi penyebab terjadinya asma.

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut